Wednesday, February 27, 2019

Rapat Koordinasi Teknis Riset Fasilitas Kesehatan (Rifaskes) 2019 Povinsi NTB

Rapat Koordinasi Teknis Riset Fasilitas Kesehatan (Rifaskes) 2019 Povinsi NTB


Rapat Koordinasi Teknis Riset Fasilitas Kesehatan 2019 yang berlangsung di Ballroom Aston Inn (22/02/2019) dimana peserta dalam kegiatan ini adalah seluruh kepala dinas kesehatan kabupaten kota di NTB, perwakilan direktur rumah sakit yang terpilih menjadi sampel, PJT dan PJO kabupaten kota se NTB dan kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari para narasumber. Paparan materi pertama pada rangkaian acara Rapat Koordinasi Teknis Riset Fasilitas Kesehatan 2019 disampaikan oleh dr. Tita Rosita, MKM dari Puslitbang Humaniora dan Manajemen Kesehatan Kemenkes RI tentang ”Konsep Dasar Rifaskes 2019“ yang kemudian diakhiri dengan sesi tanya jawab seputar Rifaskes 2019.

Pemaparan materi selanjutnya oleh Penanggung Jawab Teknis (PJT) Provinsi Rifaskes 2019 adalah Ida Bagus Putra Wijaya, SKM, MPH dengan paparan tentang “Hasil Riskesdas 2018” dan Indah Pawitaningtyas, SKM, MKM dari Puslitbang Humaniora dan Manajemen Kesehatan Kemenkes RI menyampaikan paparan untuk pengantar Diskusi RTL Kabupaten/Kota.

Pemaparan hasil RTL (23/02/2019) oleh masing-masing Penanggung Jawab Teknis (PJT) Kabupaten/Kota. Ida Bagus Putra Wijaya, SKM, MPH selaku PJT Provinsi untuk kegiatan Rifaskes 2019 memandu Pemaparan Hasil RTL PJT Kabupaten/Kota secara keseluruhan.
Arahan Rifaskes 2019 disampaikan oleh Kepala pusat Litbang Humaniora dan Manajemen Kementerian Kesehatan RI Bapak Sugianto, SKM, Msc.PH sekaligus sebagai penutup dari rangkaian acara pada Rapat Koordinasi Teknis Riset Fasilitas Kesehatan 2019 yang berlangsung dari tanggal 21 s/d 23 Februari 2019.


Pembukaan Rakornis Di Tingkat Provinsi yang di hadiri oleh Sekretaris dinas kesehatan Prov NTB Bapak Marjito, S.Si, SKM., M.Kes. Serta PJO provinsi NTB Ibu Rohmi Khoiriyati, SKM, M.Si. dan juga di hadiri oleh Kapuslitbang Humaniora dan Manajemen Kesehatan, Badan Litbangkes Kementrian Kesehatan RI, Bapak Sugiyanto, SKM., MPH


Foto bersama Kapuslitbang Humaniora dan Manajemen Kesehatan, Badan Litbangkes Kementrian Kesehatan RI, Bapak Sugiyanto, SKM., MPH bersama Tim PJT kabupaten kota di Provinsi Nusa Tenggara Barat



Tampilan arsip Teratas

PSEA (Protection from Sexual Exploitation and Abuse)

PERKENALAN PSEA (Protection from Sexual Exploitation and Abuse) Dalam semua konteks di mana lembaga atau organisasi pembangunan dan/atau ban...

Tampilan Arsip Populer